0

New Toyota Rush : Lebih Gagah, Unsur Keamanan Ditingkatkan

Posted: 2 September 2013 Viewed 4,047 times
BosMobil.com - Sejak tahun 2006 silam, Toyota Rush telah menjadi salah satu line up andalan dari PT. Toyota Astra Motor (TAM). Mobil Medium SUV ini pun merajai di kelasnya dan telah mengalami beberapa kali perubahan seperti yang dilakukan tahun 2010 lalu. Kini, PT. TAM kembali memberikan perubahan kepada line up-nya yang kini berganti nama dengan New Toyota Rush.


Kali ini yang dibahas adalah New Toyota Rush TRD Sportivo. Bempernya berubah.... Ya, itu adalah perubahan yang paling mencolok mata ketika kami melihat New Toyota Rush untuk pertama kalinya. Dengan desain bemper ini, maka New Toyota Rush praktis tampil jauh lebih gagah dan sporty dibandingkan generasi sebelumnya. Sementara pada bagian belakang, New Toyota Rush juga diberikan desain baru. Tambahan emblem dan stiker TRD Sportivo juga diberikan sebagai pemanis.

Sementara pada sisi interior, Toyota kini memberikan warna Dark Grey untuk mobil ini. Warna ini diklaim merupakan warna yang tepat untuk New Toyota Rush mengingat masyarakat Indonesia lebih gemar dengan warna gelap.

Untuk sektor mesin, New Toyota Rush masih menggunakan mesin yang sama yaitu 3SZ-VE 1.500 cc DOHC 16 valve. Mesin ini mampu melepaskan tenaga sebesar 109 PS dan torsi maksimum 14.4 Kgm. Dengan mesin ini, Toyota masih optimis dapat memenuhi kebutuhan para pecinta Toyota Rush di Indonesia.

Fitur keamanan kini menjadi perhatian oleh PT. TAM, tidak terkecuali dengan New Toyota Rush. Beragam fitur keselamatan telah dibenamkan oleh Toyota seperti Dual SRS Airbag dan sabuk pengaman untuk semua penumpang. Khusus untuk pengemudi dan penumpang depan, seat belt dilengkapi dengan fitur pretensioner dan force limiter.


Fokus akan fitur keamanan ini merupakan standar yang kini terus dikembangkan oleh Toyota. “Setiap produk baru yang kami persembahkan kepada masyarakat akan selalu memperhatikan unsur safety, serta telah menjadi standar bagi seluruh produk Toyota saat ini dan kedepannya,” ungkap Johnny Darmawan, Presiden Direktur PT. Toyota Astra Motor.

Hadir dengan lebih gagah dan lebih aman membuat harga New Toyota Rush sedikit naik menjadi Rp. 205,6 juta hingga Rp. 229,950 juta. Berminat?

0 komentar:

Posting Komentar