0

Sekilas Tentang Cara Kerja Airbag Daihatsu Xenia

Posted: 28 May 2013 Viewed 3,392 times
Jakarta, BosMobil.com - Belakangan ini, APM sudah mulai awas terhadap keselamatan para penumpangnya. Hal ini diwujudkan dengan pemasangan Supplementary Restrain System Airbag atau biasa dikenal dengan sebutan SRS Airbag pada mobil mobil dibawah Rp. 200 juta yang merupakan market terbesar di Indonesia. Lantas, bagaimana sih sebenarnya cara kerja dari SRS Airbag? Head Executive Research & Development Division ADM, Pradipto Sugondo pun menjelaskan secara singkat kepada BosMobil.com .
Daihatsu Xenia SRS Airbag
“Di bagian depan mobil kami pasangkan sensor. Ada 3 yaitu di bagian kanan, kiri dan bahwa dashboard yang berfungsi sebagai ECU dari SRS Airbag. Nah pada saat terjadi deselerasi atau pengurangan kecepatan yang tiba-tiba secara signifikan seperti terjadi kecelakaan, maka pendulum yang terdapat di sensor tersebut akan bergerak ke sensor ECU untuk menyalakan airbag,” ungkap Pradipto.
Ia pun mengatakan ada beberapa syarat utama untuk meledakkan Airbag. “Tidak semua deselerasi akan menyebabkan airbag mengembang. Persayaratan utama adalah bila 2 sensor di depan mengatakan valid dan ECU di dashboard juga mengatakan valid, maka airbag akan mengembang. Namun bila sebaliknya, maka airbag tidak akan mengembang,” ungkapnya. Ledakan ini pun terjadi harus dibawah 1 detik. “Sebab ini hitungannya detik. Dan tabrakan bukanlah sesuatu yang bisa kami anggap main-main,” tambahnya.
Daihatsu Xenia SRS Airbag
Lebih lanjut, ia mengakatan bahwa SRS Airbag di Daihatsu Xenia hanya berfungsi untuk tabrakan frontal dari depan. “SRS Airbag di Daihatsu Xenia hanya berfungsi untuk kecelakaan frontal dari depan atau maksimum kemiringan kecelakan sebesar 30 derajat. Selebihnya akan dianggap kecelakaan dari samping,” ujarnya.
Daihatsu Xenia SRS Airbag
Namun ia menegaskan bahwa SRS Airbag hanyalah alat tambahan dalam menyelamatkan pengemudi maupun penumpang. “Alat utama keselamatan tetap masih sabuk pengaman. Agar maksimal duetnya dengan SRS Airbag, maka kami juga menambahkan fitur  Front Row Seatbelt with Pretensionner and Force Limiter. Fungsinya adalah untuk menarik seat belt sepanjang 15 cm selama 0,2 detik untuk membiarkan airbag mengembang dan kemudian mengendur kembali,” ungkapnya.
Daihatsu Xenia SRS Airbag
Ketiga fitur inilah yang menjadikan mobil dirasa cukup aman. “Jadi saat tabrakan terjadi, sabuk pengaman akan mengencang sesaat dan menarik tubuh pengemudi ke sandaran kursi. Setelah itu langsung mengendur setelah airbag mengembang. Mengendurnya ini pun harus diatur agar mengurangi resiko kecelakaannya,” tuturnya.
Daihatsu Xenia SRS Airbag
Meski sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan yang lebih baik, tapi tetap utamakan safety driving ya. Ingat, keluarga tercinta menunggu di rumah.

0 komentar:

Posting Komentar